Tips Kuku Cantik di Rumah dengan Hasil Seperti dari Salon
Kuku adalah bagian tubuh yang memiliki peran penting, namun kesehatannya terkadang kurang diperhatikan. Ada banyak cara untuk merawat kesehatan kuku, salah satu alternatifnya agar lebih mudah adalah dengan datang ke salon untuk perawatan pedicure dan manicure. Namun, sebenarnya kita bisa melakukan perawatan kuku sendiri loh, di rumah, dan hasilnya tidak kalah dari perawatan di salon. Berikut disajikan Tips Menggunakan Kutek Sendiri di Rumah dengan Hasil Seperti di Salon.
Kondisioner kuku berfungsi menguatkan kuku yang lemah dan rapuh. Salah satu produk kondisioner kuku yang wajib kamu coba adalah Inglot Nail Rich yang apabila digunakan secara rutin, akan membantu mencegah kuku patah dan rusak. Selain itu, produk ini juga dapat menambah lapisan "subtle glow" pada tampilan akhir kuku kamu.
Selanjutnya kamu bisa menggunakan Inglot Softening Nail Cuticle Oil. Minyak ini dibuat khusus untuk kuku & kutikula kuku yang berfungsi untuk menutrisi kutikula kuku agar lebih sehat. Minyak ini mampu membantu regenerasi kuku, melembabkan kutikula, membuat tampilan kuku lebih lembut & terawat, meningkatkan elastisitas & fleksibilitas kutikula, serta mencegah kuku dari kekeringan.
Sebelum menggunakan kutek, kamu bisa mengaplikasikan O2M Breathable Base ke atas kuku kamu supaya kuku kamu lebih "siap" untuk menerima kutek pilihan kamu. Fungsi dari produk ini sendiri adalah untuk mempersiapkan produk kuku untuk pemakaian kutek selanjutnya, memberikan kesan kuku yang lebih putih dan sehat, dan memastikan air dan udara menembus lapisannya dan mencapai kuku. Produk ini sendiri memiliki varian lain, yaitu Natural Origin Nail Polish Base Coat. Tinggal kamu pilih sesuai kebutuhan kamu.
Setelah memastikan kuku kamu sehat dan terawat, saatnya memberikan sedikit warna untuk kuku kamu. Kutek yang kamu gunakan juga tidak boleh sembarangan, kalau kamu tidak mau kuku kamu rusak. Kamu bisa pilih kutek yang berbahan dasar alami seperti kutek varian Inglot Natural Origin Nail Polish, yang dibuat dari bahan-bahan alami seperti, bit gula, tebu, jagung, kapas dan bio ethanol. Selain itu, Inglot Natural Origin Nail Polish ini sudah bersertifikat halal, vegan, cruelty free, paraben free, serta sangat tahan lama. Kutek ini juga membantu merawat dan mencegah kuku menjadi kuning, kering dan rusak.
Setelah selesai mengaplikasikan kutek, kamu bisa menambahkan produk Top Coat. INGLOT sendiri memiliki beberapa jenis Top Coat yakni O2M Breathable Enamel Top Coat, Natural Origin Top Coat, Gel Top Coat atau juga Treatment All in One dari Inglot untuk hasil yang lebih berkilau dan tahan lama, serta menjaga kuku tetap sehat meski menggunakan kutek.
Aseton biasa digunakan untuk menghapus kutek, namun tahukah kamu bahwa aseton bisa merusak kuku? Maka dari itu, penggunaan aseton sebagai nail remover sebaiknya dihindari. Sebagai gantinya, Inglot mengeluarkan produk Nail Enamel Remover yang bebas aseton yang dilengkapi dengan ekstrak Calendula, vitamin A dan E, yang sangat baik untuk menjaga kesehatan kuku.
Nah, itu dia beberapa Tips Menggunakan Kutek Sendiri di Rumah dengan Hasil Seperti di Salon. Kamu tidak perlu takut lagi untuk menggunakan kutek karena sekarang sudah ada produk perawatan kuku dari Inglot yang membuat kuku kamu jadi sehat meskipun menggunakan kutek, bahkan kuteknya sendiri pun, menggunakan bahan alami dan sudah bersertifikat halal, serta telah diuji dapat dilalui air dan udara, sehingga buat kamu yang muslimah sudah tidak perlu repot menghapus kutek jika hendak berwudhu atau shalat.